Terjatuh dan Berdarah? Cara Mudah Ini Bisa Bantu Hentikan Pendarahan

By Tyas Wening, Jumat, 16 November 2018 | 18:23 WIB
Ilustrasi luka (Getty Images/iStockphoto)

Bobo.id - Saat sedang asyik bermain, tiba-tiba saja kita tersandung dan jatuh.

Wah, ternyata lukanya mengeluarkan darah dan membuat kita panik.

Tapi teman-teman tenang saja, karena pendarahan pada luka ini dapat dihentikan dengan cara yang cukup mudah, kok.

Cara yang pertama teman-teman bisa menekan luka berdarah yang teman-teman miliki.

Tekan luka tadi menggunakan kain kasa atau penutup luka lainnya, seperti handuk atau kain bersih lainnya.

Baca Juga : Tidak Ingin Tertular Penyakit? Cari Tahu Fakta Seru Mencuci Tangan

Fungsi dari menekan luka menggunakan penutup luka ini adalah untuk menahan darah agar tidak keluar lagi dan membantu proses pembekuan darah.

Nah, jika kain kasa atau handuk yang teman-teman gunakan untuk menekan luka sudah penuh dengan darah.

Sebaiknya tidak mengangkatnya dan menggantinya yang baru, ya.

Teman-teman bisa menambahkan kain kasa atau handuk untuk menekan luka berdarah tadi.