Bobo.id - Beberapa waktu lalu, para ilmuwan berhasil menemukan kembali seekor katak bertanduk yang dikira sudah punah.
Kali ini, ada jenis katak pohon yang baru saja ditemukan, teman-teman.
Spesies katak ini ditemukan di daerah pegunungan di perbatasan Cordillera del Condor, di antara Ekuador dan Peru.
Para ilmuwan yang menemukannya menamai katak ini Hyloscritus hillisi, yang artinya katak arus deras Hilisi.
Baca Juga : Ekuator di Republik Ekuador
Nama Hilisi sendiri diambil dari David Hilis, ilmuwan yang menemukan tiga spesies katak Hyloscirtus Ekuador di tahun 1980-an.
Katak Hyloscritus hillisi ini dianggap unik oleh peneliti, lo.
Ini karena ciri fisik katak ini berbeda dengan katak lainnya, terutama struktur tambahan di kakinya.
Di Ekuador memang banyak katak-katak yang unik-unik, nih.
Baca Juga : Wah, Ada Salamander Baru yang Kepalanya Seperti Ditumbuhi Pohon!