Memakai Masker untuk Mulut dan Hidung saat Bepergian Ternyata Penting, lo!

By Tyas Wening, Rabu, 24 April 2019 | 18:38 WIB
Pakai masker. (Sasiistock/iStockphoto)

Mencegah Penularan Penyakit

Fungsi yang banyak kita ketahui ketika memakai masker adalah untuk melindungi tubuh dari penyebaran virus penyakit atau menularkan virus, teman-teman.

Yap, masker penting untuk digunakan ketika kita bepergian agar tubuh tidak tertular penyakit.

Terutama bagi orang yang sedang mengalami masalah pernapasan seperti flu, sangat disarankan untuk memakai masker, lo.

Bagi orang yang sedang sakit, memakai masker bisa mengurangi risiko penularan penyakit yang bisa berpindah melalui udara ke orang yang sehat.

Sedangkan bagi kita yang sehat, memakai masker juga penting, karena bisa menghindarkan kita dari tertular virus yang berasal dari orang lain yang sedang sakit.

Baca Juga : Malas Cuci Kaki? Ini Pentingnya Cuci Kaki Sebelum Masuk Ke Rumah

Melindungi Paru-Paru dari Polusi

Ketika sedang bepergian, kita tentu bisa dengan mudah terpapar polusi, teman-teman, baik dari kendaraan maupun asap yang berasal dari tempat lain, seperti pembakaran atau pabrik.

Tentu saja polusi ini tidak baik bagi tubuh kita, terutama organ pernapasan, yaitu paru-paru.

Polusi yang terhirup sampai ke paru-paru bisa menimbulkan beberapa risiko, nih, teman-teman, seperti iritasi pada jaringan rongga hidung, asma, dan penyakit yang menyerang sistem pembuluh darah.