Baru Memelihara Anjing? Ini 6 Cara untuk Membuatnya Semakin Pintar

By Sepdian Anindyajati, Minggu, 28 April 2019 | 13:15 WIB
Melatih anjing peliharaan agar menjadi semakin pintar. (Pixabay)

5. Buatlah Anjing Peliharaanmu Mau Melakukannya

Tahukah teman-teman? Anjing itu suka sekali makan. Jadi buatlah mereka mau melakukan perintah teman-teman dengan bujukan hadiah makanan.

Teman-teman juga bisa melakukan aktivitas-aktivitas yang dapat membuat mereka merasa terhidur dan mendorong otak mereka untuk aktif berpikir.

Di antaranya kegiatan berburu harta karun, menggunakan mainan yang mengeluarkan makanan, atau bermain petak umpet.

Baca Juga : 6 Buah Khas Indonesia, Ada Buah Kesukaanmu di Sini?

6 Ajarilah Anjing Peliharaanmu Trik-Trik Keren

Trik-trik keren ini maksudnya seperti berguling, bersalaman, meloncat, atau duduk. Anjing yang belajar melakukan trik keren selalu terlihat pintar.

Selain itu, kegiatan ini juga menghibur untuk anjing dan semakin mengakrabkan hubungan antara anjing peliharaanmu dengan teman-teman sebagai pemilik.

Mulailah ajari mereka dengan trik-trik yang sederhana. Pelatihan ini sangat menyenangkan untuk dilakukan, teman-teman.

Nah, semoga beberapa trik ini dapat semakin melatih untuk meningkatkan anjing peliharaan teman-teman agar semakin pintar.

Selamat mencoba!

Baca Juga : Beratnya Sama dengan 9 Ekor Jerapah, Cari Tahu Fakta Stegosaurus, yuk!

Tonton video ini juga, yuk!