Meskipun tumbuhan memiliki cara sekresi atau mengeluarkan gas yang berbeda dengan manusia dan hewan, gas yang dikeluarkan oleh tumbuhan mempunyai kandungan senyawa yang sama dengan gas dari kentut yang dikeluarkan oleh manusia dan hewan.
Tumbuhan menghasilkan gas yang di dalamnya termasuk gas metana, yaitu zat yang juga dikeluarkan oleh manusia maupun hewan saat kentut.
Gas Metana Keluar dari Bagian-Bagian Pohon
Selain menghasilkan oksigen sebagai hasil dari proses fotosintesis, tumbuhan juga menghasilkan gas, teman-teman.
Salah satu senyawa atau gas yang dihasilkan oleh tumbuhan adalah gas metana, yaitu gas rumah kaca yang juga ditemukan pada kentut manusia serta hewan.
Baca Juga: Selain Sakura, 5 Bunga Cantik Ini Juga Mekar di Jepang pada Musim Semi
Gas yang ada pada pohon dihasilkan oleh mikroba yang menghasilkan gas dengan cara yang sama seperti pada pencernaan manusia.
Mikroba akan memecah makanan yang sudah dicerna oleh pohon yang nantinya akan menghasilkan gas.
Nah, gas yang merupakan hasil dari pemecahan makanan tadi akan dikeluarkan oleh pohon melalui bagian-bagian tubuhnya, seperti kulit pohon maupun batangnya.
Proses keluarnya gas dari dalam pohon melalui kulit atau batang inilah yang kemudian disebut sebagai kentut yang terjadi pada tumbuhan.