Hindari Konsumsi 4 Makanan Ini Sebelum Olahraga Lari, Kenapa?

By Sarah Nafisah, Sabtu, 6 Juli 2019 | 17:50 WIB
Ilustrasi susu (pexels.com)

1. Makanan Tinggi Protein

Protein adalah sumber nutrisi untuk tubuh. Walau begitu, kandungan protein yang tinggi akan lebih sulit dicerna.

Makanan tinggi protein seringkali tidak mengandung karbohidrat yang cukup. Padahal, karbohidrat berfungsi sebagai penyedia energi untuk tubuh.

Baca Juga: Berapa Volume Aman Saat Menggunakan Headset? #AkuBacaAkuTahu

Protein juga tidak mengasilkan energi yang cukup untuk tubuh beraktivitas. Jika kita memakan makanan tinggi protein sebelum lari, maka akan memberi dampak pada perut.

Perut kita akan bekerja keras untuk mencerna protein tersebut saat kamu lari.

Bukan berarti kita tak boleh memakannya. Hanya saja kita perlu menghindarinya sebelum lari, atau setidaknya mengkonsumsi makanan tersebut 1,5-2 jam sebelum lari.

Baca Juga: Tak Selalu Mahal, 4 Tempat Liburan di Jakarta ini Murah Meriah, lo