Menangis Menyebabkan Pusing dan Lelah, Kenapa Bisa Begitu, ya?

By Tyas Wening, Jumat, 9 Agustus 2019 | 16:18 WIB
Setelah menangis, kita merasa pusing dan lelah (Ode/Majalah Bobo)

Bobo.id - Ketika kurang tidur, kita biasanya merasakan tubuh menjadi lelah dan kepala juga pusing.

Namun selain karena kurang tidur, apakah teman-teman juga pernah merasakan tubuh lelah dan kepala pusing setelah menangis?

Ternyata merasa pusing dan lelah setelah menangis adalah hal yang wajar dan disebabkan oleh beberapa faktor, teman-teman.

Baca Juga: Beberapa Wilayah di Jawa Alami Suhu Dingin Lagi, Ini 6 Manfaat Suhu Dingin bagi Tubuh

Hormon Stres

Menangis bisa terjadi karena berbagai sebab, baik karena sedih, marah, bahkan senang.

Namun biasanya pusing dan lelah akan terjadi setelah kita menangis karena sedih dan marah, karena berhubungan dengan hormon stres.

Saat menangis, ini berarti kita juga melepaskan hormon stres atau kortisol dalam tubuh yang biasanya diproduksi lebih banyak saat tubuh mengalami stres, baik secara fisik maupun emosional.

Baca Juga: Wah, Menghabiskan Makanan Pasien saat Menjenguk ke Rumah Sakit Ternyata Dilarang, lo!

Keluarnya hormon kortisol ini ternyata menyebabkan adanya perubahan dalam tubuh kita, teman-teman, salah satunya adalah membuat sakit kepala ringan atau pusing.

Sakit kepala atau pusing yang biasanya muncul adalah migrain maupun tension-type headache atau sakit kepala tegang.

Tenang saja, teman-teman, sakit kepala yang disebabkan karena menangis ini biasanya hanya sebentar, kok.

Baca Juga: Penting untuk Melindungi Kepala dari Cedera, Ini Sejarah Helm