Bawang
Kucing tidak boleh mengonsumsi bawang bombai, bawang putih, dan bawang lainnya. Ini karena kandungan bawang bisa mengurai sel darah merah kucing dan membuatnya anemia.
Dalam makanan anak kucing biasanya ada bawang namun hanya sedikit dan sudah diproses agar aman.
Susu
Meski sering dikira suka minum susu, kucing sebaiknya tidak minum susu atau makan produk olahan susu seperti keju.
Ini karena kebanyakan kucing memiliki kondisi intoleransi laktosa sehingga bisa membuatnya diare.
Cokelat
Meski kita ingin berbagi cokelat pada kucing kesayangan, ini harus dihindari, teman-teman.
Cokelat mengandung zat theobromine yang bisa berbahaya bagi organ dalam tubuh kucing.
Itulah beberapa makanan yangsebaiknya tidak kita berikan pada kucing kita di rumah.
Baca Juga: Bolehkah Anak Kucing Makan Makanan Kucing Dewasa?
Yuk, lihat video ini juga!