Simpan dan Hangatkan Makanan Sisa dengan Benar Supaya Racun Bakteri Ini Bisa Hilang, ya!

By Avisena Ashari, Minggu, 13 Oktober 2019 | 12:30 WIB
Ilustrasi makanan karbohidrat (MaxPixel's contributors)

Mengonsumsi Makanan yang Sudah Dimasak Beberapa Hari Sebelumnya

B. cereus bisa tumbuh dan berkembang biak dengan cepat, teman-teman.

Pada makanan yang sudah dimasak beberapa hari dan dikonsumsi lagi, bakteri ini bisa menyebabkan keracunan makanan yang parah.

Di tahun 2005, lima anak dalam sebuah keluarga mengalami keracunan makanan karena makan salad pasta yang sudah berusia empat hari.

Berdasar penelitian pada kejadian itu, peneliti mengungkapkan bahwa salad pasta dimasak pada hari Jumat untuk dibawa sebagai bekal piknik pada hari Sabtu,

Kemudian, setelah kembali dari piknik, sisa salad pasta disimpan dalam kulkas sampai hari Senin malam hari dan dihangatkan kembali untuk makan malam.

Setelah makan malam, anak-anak  yang makan salad pasta itu mengalami muntah dan dibawa ke rumah sakit.

Di antara mereka ada yang bisa ditangani dengan infus, ada yang mengalami gagal hati namun selamat, dan salah satunya meninggal dunia.

Meskipun kasus seperti itu jarang terjadi, namun menurut peneliti ini menunjukkan bahwa infeksi bakteri B. cereus bisa berbahaya, teman-teman.

Beberapa kasus lainnya juga ada yang mengalami keracunan makanan sampai terjadi gagal hati.

Baca Juga: 4 Jenis Makanan dan Minuman yang Sering Jadi Penyebab Keracunan