2. Minum Seduhan Jahe
Jahe adalah salah satu bumbu dapur yang bisa mengurangi kadar gas di perut serta memberikan rasa lega.
Caranya adalah dengan mengunyahnya langsung atau diparut kemudian diseduh bersama air hangat atau teh hangat. Sebelum diminum, jangan lupa disaring terlebih dahulu.
Jahe bisa juga dijus bersama sayuran hijau seperti bayam atau kale.
Baca Juga: Jangan Disepelekan Lagi, Membawa Tas Berat Setiap Hari Bisa Membahayakan Tubuh Kita!
3. Menghindari Konsumsi Pemanis Buatan
Pemanis buatan memiliki kandungan zat yang tidak dapat dicerna dengan baik oleh tubuh kita.
Apalagi kalau kita adalah orang yang mudah kembung, sebaiknya hindari bahan yang satu ini.
Kesulitan pencernaan yang diakibatkan pemanis buatan bisa meningkatkan gas di perut sehingga terjadi kembung.