Contoh Penerapan Konsep Matematika yang Terdapat dalam Kehidupan Sehari-hari

By Avisena Ashari, Selasa, 9 Juni 2020 | 10:06 WIB
Ilustrasi penerapan konsep matematika dalam kehidupan sehari-hari (Designed by pch.vector / Freepik)

Penerapan Konsep Matematika dalam Kehidupan Sehari-hari Zaman Modern

Pembangunan Rumah dan Gedung

Seiring dengan perkembangan zaman, alat pengukur yang ditemukan manusia juga semakin banyak, ada mistar, water pass, roll meter, autocollimator, hingga satelit yang bisa membantu pengukuran.

Dengan alat-alat itu, manusia modern bisa menerapkan konsep matematika pada pembangunan. Misalnya, pembangunan rumah kita dan gedung-gedung di sekitarnya.

Pembangunan rumah dan gedung memerlukan penerapan konsep matematika yang tepat dan teliti. Salah satunya pengukuran sudut, garis, dan jarak yang tepat.

Pengukuran sudut yang tepat sangat penting bagi keamanan bangunan. Karena ternyata pengukuran sudut memengaruhi kekokohan struktur bangunan.

Mengukur sudut juga diterapkan dalam banyak hal, lo, seperti pengukuran sudut gunung, jarak benda langit dari Bumi, juga pedoman navigasi para pelaut.

Alat Transportasi

Selain bangunan, pengukuran sudut juga penting bagi kendaraan.

Misalnya, bagian depan bus didesain bersudut 90 derajat untuk mencegahnya melaju terlalu kencang.

Sebaliknya, ada juga kendaraan yang didesain memiliki sudut tertentu agar bisa melaju lebih cepat.

Baca Juga: Rangkuman Soal Matematika, Materi Belajar dari Rumah TVRI 2020: Pola dan Bilangan