Jaga Kebersihan Mulut
Menyikat gigi sebanyak dua kali sehari nyatanya tidak hanay bermanfaat untuk melindungi gigi dari kuman dan bakteri yang menyebabkan terjadinya lubang.
Kuman dan bakteri di mulut juga bisa menyebabkan sariawan dan menyebabkan peradangan semakin parah.
Maka dari itu, penting untuk menyikat gigi dua kali sehari, 30 menit setelah sarapan dan malam hari sebelum tidur.
Teman-teman juga bisa berkumur-kumur dengan cairan pembersih mulut setelah menyikat gigi.
Baca Juga: Pakai Masker Bikin Kacamata Sering Berembun, Cari Tahu Penyebab dan Trik untuk Mengatasinya, yuk!
Melindungi Mulut
Sariawan juga bisa terjadi karena trauma yang dialami oleh mulut.
Misalnya saja karena tergigit atau terbentur, sehingga menyebabkan luka dan iritasi pada rongga mulut.
Nah, luka inilah yang kemudian menjadi penyebab sariawan di mulut.
Inilah sebabnya, melindungi mulut dari trauma seperti benturan dan tergigit penting dilakukan, agar tidak menyebabkan sariawan.