Meski Sehat, Olahraga Berlebihan Tidak Baik untuk Tubuh, Ketahui 4 Dampak Olahraga Berlebihan, Salah Satunya Mudah Sakit

By Tyas Wening, Kamis, 7 Januari 2021 | 18:00 WIB
Olahraga lari. (Pixabay)

Menurunnya Selera Makan

Ilustrasi makan. (Pixabay)

Olahraga berlebih ternyata bisa berdampak pada menurunnya selera makan seseorang.

Perubahan selera makan ini disebabkan adanya ketidakseimbangan hormon pada tubuh.

Selain menurunnya selera makan, perubahan hormon ini juga menyebabkan tubuh menjadi mudah lelah dan turunnya berat badan.

Baca Juga: Benarkah Kita Harus Mengunyah Makanan 32 Kali? Ini Serba-serbi Mengunyah Makanan dan Manfaatnya

Sistem Kekebalan Tubuh yang Melemah

Ilustrasi anak yang sedang sakit flu (Photo by Andrea Piacquadio from Pexels)

Bukannya membuat tubuh lebih sehat dan bugar, olahraga berlebih justru bisa menurunkan sistem kekebalan tubuh.

Teman-teman masih ingat, bukan, salah satu dampak olahraga berlebih adalah tubuh yang mudah lelah?

Nah, meski lelah, kadang setelah berolahraga di malam hari, tubuh tidak bisa cepat tidur sehingga menyebabkan seseorang jadi kurang tidur.

Kurang tidur inilah yang menyebabkan sistem kekebalan tubuh lama kelamaan jadi menurun dan tubuh jadi mudah sakit, seperti flu, batuk, demam, atau sakit kepala.

Baca Juga: Tidak Selalu Disebabkan karena Sedang Sakit, 3 Hal Sederhana Ini Bisa Menyebabkan Pusing, Termasuk Bermain Gadget