Bobo.id – Es cendol biasanya menjadi salah satu menu takjil atau menu buka puasa.
Teman-teman pernah makan cendol atau malah pernah membuatnya sendiri? Es cendol mirip dengan es dawet. Keduanya sering tertukar, nih.
Bentuknya dan rasanya memang mirip. Namun, bahan pembuatnya berbeda.
Bahan untuk membuat cendol adalah tepung kacang hijau atau hunkwe. Sementara dawet dibuat dari tepung beras.
Baca Juga: Ini 4 Menu Es Krim untuk Buka Puasa, Ada Es Krim Doger dan Cendol Es Krim
Cendol dekat dengan masyarakat Jawa Barat di kuliner Sunda. Sementara dawet merupakan sebutan di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur.
O iya, dawet sendiri ada macam-macam. Di antaranya adalah dawet ayu dari Banjarnegara, dawet ayu rumput laut dari Kediri, dan dawet jepara dari Jepara.
Nah, sekarang kita coba buat cendol sendiri, yuk! Bobo punya rahasia membuat cendol kenyal seperti buatan pedagang, nih.