Sebaiknya, jaga atau buat suhu tubuh tetap dingin agar demamnya segera turun.
Cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengompres tubuh menggunakan kompres air hangat.
2. Minum Cukup
Tubuh membutuhkan cairan tubuh yang harus selalu dipenuhi setiap harinya, termasuk saat sedang meriang dan demam.
Dengan memenuhi kebutuhan cairan tubuh, maka hal ini akan membantu untuk menurunkan demam dan mengatasi meriang.
Selain itu, cairan tubuh juga membantu untuk mengembalikan kondisi tubuh kembali ke normal.
Baca Juga: Jadi Penyebab Banyak Penyakit, Lakukan 4 Cara Alami Ini untuk Usir Lalat di Rumah
3. Konsumsi Jahe
Jahe tidak hanya bermanfaat sebagai bumbu dapur saja, tapi juga memiliki berbagai manfaat yang baik untuk tubuh.
Manfaat ini termasuk mengatasi meriang yang kita alami.
Sebabnya, jahe memiliki sifat antibakteri untuk melawan bakteri penyebab batuk, pilek, flu, hingga meriang serta demam.