5. Ember
Ember tidak hanya dapat menampung air dan perlengkapan kebersihan, tetapi juga digunakan untuk mengepel dan banyak tugas rumah tangga lainnya.
Tak heran, ember menjadi salah satu alat pembersih yang wajib dimiliki di rumah.
Tanpa ember, tentu pekerjaan menjadi tidak efektif dan efisien.
Baca Juga: 4 Tips Meningkatkan Kualitas Udara dalam Ruangan, Salah Satunya dengan Pakai Humidifier
6. Sapu, Pengki, dan Kain Pel
Tentu saja ketiga alat ini menjadi alat pembersih yang wajib dimiliki di rumah.
Ketiga alat tersebut bertujuan membersihkan lantai rumah.
Tanpa ketiga alat ini lantai rumah tidak akan bersih, bebas debu dan bakteri, serta berkilau.
Pastinya, memiliki ketiga alat pembersihan ini membuat pekerjaan membersihkan rumah berjalan efisien serta efektif.
7. Botol Semprot
Selain ember, botol semprot juga menjadi alat pembersih yang wajib dimiliki di rumah.
Botol semprot biasanya digunakan sebagai wadah untuk membuat larutan pembersih sendiri atau alami.
Dengan membersihkan lingkungan rumah secara rutin, teman-teman akan mendapatkan banyak manfaat, lo.
Berikut akan dijelaskan beberapa manfaat menjaga kebersihan rumah.
Manfaat Menjaga Kebersihan Rumah
1. Bebas Sampah
Membersihkan rumah akan selalu diikuti dengan membuang sampah pada tempatnya.
Dengan begitu kegiatan menjaga kebersihan rumah bisa membuat teman-teman terbebas dari sampah yang berserakan.
Sampah-sampah yang dibiarkan ada di dalam rumah bisa menimbulkan bau tidak sedap.
Rajin membersihkan rumah bisa menjadi solusi terhindar dari sampah yang merupakan sarang bakteri dan kuman.