Cari Jawaban Soal Kelas 3 SD Tema 4, Apa Itu Tubuh yang Sehat?

By Amirul Nisa, Rabu, 6 Oktober 2021 | 07:00 WIB
Salah satu ciri tubuh sehat, bisa menggunakan energi yang dimiliki dengan maksimal. (Pixabay)

Ciri-ciri Tubuh Sehat

1. Miliki Energi Cukup

Orang yang memiliki tubuh sehat akan memiliki energi yang cukup untuk menjalani kegiatan sehari-hari.

Selain itu, kondisi sehat juga ditunjukan dari energi yang digunakan saat berolahraga.

Orang yang sehat akan bisa menggunakan energi secara maksimal untuk berolahraga.

2. Tubuh dalam Keadaan Segar

Bangun di pagi hari dalam keadaan segar adalah salah satu contoh dari tubuh sehat.

Hal itu menandakan, teman-teman bisa tidur dengan cukup dan nyenyak.

Istirahat yang cukup dan baik adalah salah satu ciri dari tubuh sehat karena bisa mengembalikan energi dengan baik.

Baca Juga: Cara dan Pentingnya Melakukan Istirahat, Materi Kelas 3 SD Tema 4

3. Selera Makan Baik

Teman-teman akan disebut sehat bila selera makan tidak terganggu.

Hal itu menandakan, indra perasa berjalan dengan baik.

4. Bisa Berkonsentrasi

Tubuh yang sehat termasuk juga pada kinerja otak.

Saat otak bisa digunakan untuk berkonsentrasi dengan baik, maka tubuh dalam keadaan yang baik.