Jadi bersihkan lagi lantai dengan menggunakan kain lap kering untuk menyerap sisa air.
Jika lantai tidak cukup kotor, teman-teman bisa membersihkan dengan menggunakan kain dan air hangat
Usap pada bagian lantai yang kotor saja secara perlahan.
Trik Merawat Lantai Kayu Vinly
Setelah tahu cara membersihkan dengan benar, teman-teman juga harus memberikan perawatan yang tepat.
Baca Juga: 7 Cara Mudah Merawat Perabot Kayu Jati agar Tetap Kokoh dan Mengkilap
Dengan perawatan yang benar, teman-teman bisa menghindari munculnya goresan pada lantai kayu vinyl.
Jika memiliki lantai dari vinyl sebaiknya teman-teman selalu memastikan membersihkan kaki dengan keset.
Cara ini akan mebuat lantai tidak mudah kotor dan dan tergores oleh kotoran.
Jadi jangan gunakan alas kaki keras seperti sepatu di lantai kayu vinyl.
Bila ingin menggunakan alas kaki, pilih yang lembut dan hanya digunakan di dalam ruangan.
Lalu cara lain yang harus dilakukan untuk merawat lantai adalah dengan tidak membiarkan kotoran menempel terlalu lama, hingga sulit dibersihkan.
Nah, itu tadi beberapa cara merawat dan membersihkan lantai kayu vinyl agar awet lebih lama.
Pastikan selalu menjaga kebersihkan lantai dengan teliti.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.