Jawaban:
Pergantian waktu siang dan malam yang terjadi setiap hari disebabkan oleh dua hal utama. Pertama, karena sumber cahaya terkuat di tata surya hanya ada satu, yaitu Matahari. Yang kedua adalah karena Bumi berputar pada porosnya (rotasi Bumi).
Selain berotasi, Bumi juga berevolusi. Revolusi Bumi adalah gerak Bumi mengelilingi Matahari. Dalam mengelilingi Matahari, Bumi tidaklah berotasi secara tegak lurus melainkan sedikit miring.
Kemiringan sumbu rotasi Bumi menyebabkan adanya empat musim di negara yang terletak jauh dari ekuator.
Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.
Sumber: Buku Siswa Kelas 6 SD/MI Tema Bumiku, Kurikulum 2013 Revisi, Penerbit Masmedia.
Kuis! |
Apa manfaat dari ringkasan? |
Petunjuk: Cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.