2. Setengah Bulan dekat Antares
Terjadi pada Selasa (14/4/2023) besok sebelum fajar bersinar, bulan kuartal ketiga dengan warna memudar akan bersinar dekat Antares.
Jaraknya kira-kira selebar kurang dari 4,5 derajat ke timur angkasa dari bintang Antares.
Kalau teman-teman melihat fenomena ini dengan menggunakan teropong, maka jarak tersebut terlihat cukup dekat.
Antares, yang disebut sebagai bintang alpha scorpii diketahui terletak sekitar 600 tahun cahaya dari Bumi.
Dilansir dari britannica.com, nama antares berasal dari frasa Yunani yang berarti 'saingan Ares' (saingan planet Mars), karena warnanya kecerahannya menyaingi Mars.
Sedangkan fase kuartal ketiga pada bulan menandakan fase bulan telah melewati sekitar tiga per empat jalan.
Penampakan Bulan yang bisa kita lihat adalah setengah Bulan bagian kiri tampak bersinar.
3. Bulan Kuartal Ketiga
Bulan akan mencapai fase kuartal ketiganya tepat pada hari Rabu (15/3/2023) pukul 02.08 GMT (Greenwich Mean Time).
Teman-teman perlu tahu, waktu di Indonesia selisih 7-9 jam dengan GMT di London, Inggris.
Baca Juga: Rutin Terjadi 30 Kali dalam Setahun, Bagaimana Proses Terjadinya Hujan Meteor?