Rayakan 20 Tahun jadi Merek Terbaik Indonesia, Okky dan Good Mood Siapkan Beasiswa Pendidikan bagi 2.000 Anak Indonesia

By Grace Eirin, Kamis, 16 Maret 2023 | 17:00 WIB
PT Suntory Garuda Beverage (SGB) memberikan beasiswa dan sepatu gratis untuk 2.000 anak dalam rangka mendukung pendidikan di Indonesia. (Dok. Bobo.id)

Bobo.id - PT Suntory Garuda Beverage (SGB) bekerja sama dengan Sekolah Relawan melalui program Ramadan BISA (Berbagi itu Seru dan Asik), untuk menyalurkan hasil penjualan Okky dan Good Mood guna mendukung pendidikan anak-anak menuju Indonesia Emas 2045. 

Hal ini dilakukan bertepatan dengan perayaan 20 tahun Okky dan Good Mood sebagai Merek Terbaik Indonesia.

Progam Ramadan BISA ini dilakukan untuk mendukung pendidikan yang layak bagi anak Indonesia, terutama anak disabilitas.

Beasiswa Pendidikan dan Donasi Sepatu

PT SGB sebagai produsen minuman Okky dan Good Mood menyalurkan sebagian hasil penjualan produknya untuk membantu beasiswa pendidikan serta berbagai sarana dan fasilitas penunjang pendidikan anak di berbagai daerah di seluruh Indonesia.

Bentuk bantuannya antara lain beasiswa pendidikan serta donasi sepatu Bata kepada 2.000 anak-anak di berbagai daerah di seluruh Indonesia.

Penyaluran bantuan akan bermitra dengan Sekolah Relawan. 

Sepatu yang diberikan ini diharapkan dapat mendukung semangat mereka belajar, meski harus berjalan kaki puluhan kilometer setiap harinya.

Okky dan Goodmood mendukung pendidikan anak Indonesia. (Dok. Bobo.id)

Peduli Anak-Anak Indonesia

Program Ramadan BISA (Berbagi itu Seru dan Asik) merupakan bentuk komitmen Okky dan Good Mood sebagai merek minuman yang peduli pada anak-anak Indonesia. 

Baca Juga: Peran Indonesia di ASEAN dalam Bidang Pendidikan, Pangan, Sosial, Kesehatan, dan Pariwisata