3. Letakkan Keset di depan Pintu
Setelah semua bagian rumah sudah bersih dari debu dan wangi, langkah terakhir yang bisa kita lakukan adalah mencegah rumah semakin kotor.
Debu dan kotoran memang tidak mungkin tidak masuk ke dalam rumah, namun kita bisa menggunakan keset untuk mengurangi risikonya.
Biasanya, kotoran akan masuk melalui pintu masuk, baik dari kaki banyak orang maupun angin yang membawa debu.
Keset yang diletakkan di pintu masuk merupakan salah satu cara menghindari masuknya debu ke dalam rumah.
Sebagai tips, sebaiknya siapkan 2 keset yang diletakkan di luar pintu dan di dalam pintu.
Dengan menggunakan dua keset, kotoran dan debu bisa dihalau masuk sehingga memudahkan kita dalam membersihkan rumah.
Selain itu, pilihlah keset yang tidak mudah rusak karena terlalu tipis, dan bersihkan keset secara rutin.
Sebab, keset yang kotor dan lembap bisa memicu tumbuhnya jamur yang dapat membuat telapak kaki kita mudah merasa gatal.
Nah, itulah 3 tips mudah dan penting yang perlu kita coba untuk membersihkan rumah menjelang lebaran. Selamat mencoba!
Baca Juga: 20 Ucapan Idulfitri untuk Teman Dekat serta Sahabat
----
Kuis! |
Bagian rumah mana saja yang sering lupa dibersihkan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023