Ada Musim Kecoak di New York, Jumlahnya Lebih Banyak dari Biasanya

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 3 Mei 2023 | 15:00 WIB
Musim kecoak yang berlangsung di New York. (Pexels/Erik Karits)

Misalnya, aktivitas kecoak melambat di musim gugur karena semakin dingin. Di musim dingin, kecoak sulit ditemukan.

Saat musim dingin, mereka akan bermigrasi ke bangunan yang lebih hangat, seperti ruang bawah tanah dan saluran pemanas. 

Jadi, kecoak tidak mati. Mereka masih terus berusaha bertahan hidup agar dapat bereproduksi dengan nyaman. 

Beberapa spesies kecoak yang ditemukan di New York adalah kecoak Jerman, Amerika, Oriental, dan Brown-banded.

Penting Mengetahui Musim Kecoak

Disebutkan dalam AZ Animals bahwa setiap warga New York sudah seharusnya mengetahui musim kecoak.

Mengetahui musim kecoak dapat membantu pemilik rumah mengambil tindakan pencegahan sebelum mereka bertambah banyak.

Kita bisa mulai memerhatikan lingkungan rumah, mulai dari makanan di meja, air di bak mandi, dan sudut-sudut rumah.

O iya, kecoak bisa membawa bakteri dan alergen yang menimbulkan risiko kesehatan bagi anggota keluarga. 

Nah, mengetahui musim kecoak membuat kita bisa membasmi kecoak dan mencegah anggota keluarga dari risiko kesehatan ini.

Selain itu, kita juga bisa mudah menjaga aset dan barang-barang pribadi karena kecoak bisa mengunyah apa pun di rumah.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Kecoak, Serangga Kecil yang Bisa Bertahan Hidup Tanpa Kepala