Langkah-Langkah Menulis Teks Eksplanasi, Materi Bahasa Indonesia

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 23 Juni 2023 | 07:00 WIB
Langkah-langkah membuat teks eksplanasi. (pxhere)

Dalam menulis teks eksplanasi, selain mengetahui alasan pembuatannya, kita juga harus menentukan tujuan yang ingin dicapai. 

Misalnya, penulis ingin mengedukasi pembaca atau menambah pengetahuan pembaca terkait fenomena alam atau peristiwa sosial.

Hal yang tak kalah penting dalam penulisan teks eksplanasi adalah mencari dan menemukan data dari berbagai sumber. 

Beberapa sumber yang bisa digunakan dalam penyusunan teks eksplanasi adalah jurnal, situs pemeritah, dan hasil penelitian.

Selain itu, perlu diperhatikan pula penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar serta ketepatan tanda baca.

Kaidah Kebahasaan Teks Eksplanasi

Hal yang tak boleh terlewat dalam langkah-langkah membuat teks eksplanasi adalah memahami kaidah kebahasaannya.

Berikut ini beberapa kaidah kebahasaan yang perlu diperhatikan dalam menyusun teks eksplanasi, yakni:

- Isi teks berdasarkan fakta yang sebenarnya terjadi

- Memakai konjungsi kausalitas atau sebab-akibat

- Banyak menggunakan kata ganti berwujud kata benda

- Menggunakan kalimat pasif dan kalimat tidak langsung

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI, Bagaimana Langkah-Langkah dalam Menulis Teks Eksplanasi?