Jadi, penting bagi teman-teman untuk memilih topik atau tema yang menarik.
Setelah menemukan tema, teman-teman bisa membuat teks pertanyaan yang tentunya disesuaikan dengan narasumber yang didapat.
2. Buat Pertanyaan dengan Rumus 5W + 1H
Setelah menemukan tema atau topik, teman-teman bisa mulai membuat daftar pertanyaan yang akan diajukan.
Daftar pertanyaan itu harus dibuat dengan menggunakan rumus 5W +1H.
Rumus itu terdiri dari What (apa), Who (siapa), When (kapan), Where (di mana), Why (mengapa), dan How (bagaimana).
Dengan menggunakan enam jenis kata tanya tersebut, teman-teman bisa mendapatkan banyak informasi penting dengan lengkap.
Pastikan membuat daftar pertanyaan dengan runut dan saling berkaitan, ya.
3. Gunakan Bahasa yang Baik dan Benar
Tahap selanjutnya adalah merapikan berbagai pertanyaan yang sudah dibuat.
Setiap pertanyaan harus dibuat dengan bahasa yang baik dan benar.
Misalnya, pertanyaan yang dibuat harus menggunakan kalimat lengkap, tidak rancu, atau bermakna ganda.
Dengan begitu narasumber yang harus menjawab tidak kebingungan dan bisa memberikan informasi yang tepat.
Baca Juga: Mengenal Peran Setiap Anggota Keluarga di Rumah, Materi Kelas 3 SD