Nah, untuk merayakannya, ada beberapa kegiatan menarik yang bisa teman-teman coba bersama ayah.
Kegiatan Asyik Rayakan Hari Ayah Nasional
1. Makan Malam Bersama
Cara pertama yang bisa teman-teman coba untuk rayakan Hari Ayah Nasional adalah makan malam bersama.
Teman-teman bisa mengajak ayah pergi ke restoran favoritnya dan makan beragam hidangan khusus.
Kegiatan ini bisa teman-teman lakukan bersama seluruh keluarga atau hanya bersama ayah.
Selama makan bersama, cobalah berbagi cerita menarik, cerita lucu, atau kenangan bersama.
Atau, teman-teman juga bisa membuat hidangan makan malam spesial untuk ayah, tentunya dengan bantuan ibu.
2. Pergi Berkendara atau Piknik
Teman-teman juga bisa merayakan Hari Ayah Nasional dengan berkendara berkeliling kota.
Baca Juga: 6 Kado untuk Hari Ibu yang Sederhana dan Murah
Cara ini tentu akan cocok untuk teman-teman yang memiliki ayah senang berkendara seperti naik motor, vespa, atau mobil.