Gunung Tangkuban Parahu, Tempat Wisata Berlegenda

By willa widiana, Jumat, 17 Maret 2017 | 23:37 WIB
Gunung Tangkuban Parahu, Tempat Wisata Berlegenda (willa widiana)

Indonesia memiliki banyak tempat wisata, salah satunya adalah Gunung Tangkuban Parahu.

Bandung, Jawa Barat

Objek wisata ini terletak di Provinsi Jawa Barat, tepatnya 20 kilometer ke arah utara Kota Bandung. Jika kamu suka dengan suasana pegunungan yang dingin dan hijau, maka Gunung Tangkuban Parahu jawabannya.

Suhu di tempat wisata ini hanya 17 derajat celcius pada siang hari dan turun menjadi 2 derajat celcius pada malam hari. Selain itu, gunung setinggi 2.084 meter ini juga dihiasi dengan pohon pinus dan juga hamparan kebun teh.

Selain menikmati hijaunya pepohonan, kamu juga bisa menikmati keindahan Kawah ratu dan Kawah Domas. Letak kedua kawah itu memang cukup berjauhan, tapi keindahannya setimpal dengan perjalanan yang harus ditempuh.

Berlegenda

O ya, Gunung Tangkuban Parahu merupakan salah satu tempat wisata Indonesia yang memiliki legenda, lo. Legenda yang berkaitan dengan tempat wisata ini adalah kisah Sangkuriang.

Menurut legenda, Gunung Tangkuban Perahu ini merupakan sebuah perahu. Konon, perahu itu dibuat oleh Sangkuriang untuk Dayang Sumbi. Akan tetapi, Dayang Sumbi harus menggagalkan usaha Sangkuriang dalam membuat perahu, karena Sangkuriang adalah anak Dayang Sumbi.

Saat usahanya gagal, Sangkuriang marah dan menendang perahu buatannya itu hingga mendarat dengan keadaan terbalik. Nah, perahu terbalik itulah yang kini menjadi Gunung Tangkuban Parahu.

Selain Gunung Tangkuban Parahu, Indonesia juga punya tempat wisata berlegenda yang lain, seperti Candi Prambanan.

Foto: Creative Commons