Ada juga pulau yang bentuknya mirip tokoh kartun lo. Namanya adalah Pulau Snoopy. Bentuknya mirip sekali dengan tokoh kartun Snoopy. Pulau ini terletak di sebelah selatan Tokyo, Jepang. Sama seperti pulau kuda laut, Pulau Snoopy juga terbentuk karena letusan gunung api.
7. Pulau senyum
Ada juga pulau yang berbentuk seperti orang yang sedang tersenyum di wilayah Malaysia. Namanya adalah Pulau Smiley. Bentuk ini terdiri dari tiga pulau, yaitu Manukan, Mamutik, dan Sulug. Dua pulau kecil menjadi matanya dan satu pulau besat menjadi garis senyumnya.
8. Pulau ikan pari
Ada satu lagi pulau yang mirip dengan binatang laut, yaitu sebuah pulau di Perairan Kattegat, Denmark. Pulau ini terlihat seperti ikan pari lengkap dengan ekornya. Pulau ini mempunyai pantai dengan pasir putih yang indah lo!
Itulah tadi delapan pulau dengan bentuk terunik di dunia. Apakah kamu pernah melihat pulau lainnya yang bentuknya unik?