Siapa yang suka ke pantai? Tempat ini sering menjadi pilihan untuk berlibur. Tahukah kamu bahwa menurut bentuknya, pantai dibagi menjadi empat jenis, yaitu pantai curam, pantai bertebing, pantai landai, dan pantai karang.
1. Pantai curam
Pantai curam biasanya bergunung-gunung. Jenis pantai ini ditandai dengan adanya tebing-tebing curam dan laut dalam. Contohnya, pantai di Lombok, selatan Pulau Jawa dan barat Pulau Sumatera.
2. Pantai bertebing (flaise)
Pantai bertebing disebut juga flaise, adalah pantai yang curam di muka tebing karena adanya pegunungan melintang tegak lurus terhadap pantai. Di pantai ini sering dijumpai laut yang dangkal. Terjadinya flaise karena penimbunan hasil perusakan tebing pantai itu sendiri yang disebabkan oleh abrasi atau erosi marine.
3. Pantai landai
Pantai landai, yaitu pantai yang permukaannya relatif datar. Beberapa contoh pantai landai, seperti pantai mangrove, pantai bukit pasir, pantai delta. dan pantai estuari.
4. Pantai karang
Pantai karang terjadi jika di dasar laut sepanjang pantai terdapat terumbu karang. Pantai ini biasanya memiliki pemandangan yang indah ketika kita menyelam sehingga sering dijadikan objek wisata bawah laut. Contohnya, pantai di Pulau Sulawesi, Maluku, dan Nusa Tenggara. Salah satu yang dijadikan objek wisata, seperti Taman Bunaken di Manado.