Ada Bintil di Tombol F dan J pada Papan Ketik, Untuk Apa?

By Sylvana Toemon, Senin, 22 Januari 2018 | 10:53 WIB
Bintil pada tombol F dan J di papan ketik (Sylvana Toemon)

Bobo.id - Teman-teman sering mengetik menggunakan papan ketik untuk mengetik? Apakah kamu memerhatikan ada yang berbeda di tombol F dan J?

Di kedua tombol huruf ini ada bintil berbentuk garis. Apakah bintil ini ada gunanya atau kesalahan saat produksi?

Penanda Bagi Tunanetra

Bintil ini ada bukan karena kesalahan produksi. Bintil itu adalah penanda bagi tunanetra yang mengetik menggunakan papan ketik (keyboard). Dengan kedua penanda ini, tombol-tombol di sekitarnya dapat diperkirakan letaknya.

Frank Edward McGurrin adalah orang yang menemukan metode meraba pada papan ketik komputer.

Ia adalah seorang pengajar pada kelas mengetik. Ialah yang mengusulkan adanya bintil pada tombol F dan J sebagai penanda untuk memperkirakan letak tombol di sekitarnya.

Baca juga: Huruf Braille, Huruf untuk Tunanetra

Ada di Tombol Angka 5

Selain terdapat di tombol F dan J, bintil ini juga terdapat pada tombol angka 5 di bagian angka atau di telepon genggam yang menggunakan sistem alphanumeric

Tombol angka 5 terletak di tengah-tengah. Dengan mengetahui letak tombol ini, tombol yang lainnya dapat diketahui.

Bagi orang yang sering mengetik menggunakan papan ketik, tentunya sudah mengenal letak tombol-tombol huruf dan angka.

Kedua bintil ini dapat digunakan sebagai panduan untuk mengetik tanpa harus melihat ke papan ketiknya.

Apakah kamu bisa mengetik tanpa harus melihat jari-jarimu di papan ketik?