Mengenal Agave, Tumbuhan yang Tahan Hidup di Lahan Kering

By Putri Puspita, Selasa, 27 Juni 2017 | 00:30 WIB
Tumbuhan agave. Foto: www.britannica.com (Putri Puspita)

Agave adalah tumbuhan yang terkenal begitu kuat karena dapat tumbuh di lahan yang krisis air dan tanpa diberi pupuk. Selain kuat, tumbuhan ini juga kaya manfaat.

Bentuk agave

Ukuran agave bervariasi, tumbuhan ini dapat mencapai 30cm. Daun Agave berwarna hijau helap hingga hijau rumput, biru, dan juga abu. Bentuk Agave mirip tumbuhan lidah buaya. Biasanya, Agave dijadikan tanaman hias. Bagian jantung tanaman ini menyimpan cairan manis yang dikenal dengan aguamiel.

Tahan tanpa pupuk

Tumbuhan agave terkenal kuat karena dapat tumbuh di daerah kering, panas, dan berangin dengan tingkat hujan yang rendah, bahkan tanah yang tidak subur. Agave bahkan tidak membutuhkan irigasi, pupuk, ataupun penyemprotan dan juga sangat toleran terhadap kondisi tanah yang tidak subur.

Namun, Agave sebenarnya sangat mudah untuk beradaptasi dengan di iklim lain. Sehingga, banyak rumah yang memilih agave sebagai tanaman hias.

Manfaat agave

Selain sebagai tanaman hias, agave dapat dimanfaatkan dalam banyak hal. Hampir semua spesies dari agave digunakan sebagai bahan makanan, serat, dan sabun. Cairan yang terkandung di dalam agave, yaitu aguamiel dapat dimanfaatkan sebagai bahan pemanis dan sirup.