Nyamuk memang menyebalkan! Ia suka menggigit dan mengisap darah kita seenaknya. Ada 4 jenis orang yang disukai nyamuk.
Orang dengan Kadar Asam Urat Tinggi
Kadar asam urat yang tinggi akan menarik penciuman nyamuk. Jika sudah begitu, nyamuk akan mengikuti orang dengan kadar asam urat tinggi dan menggigitnya.
Orang yang Mudah Berkeringat
Orang yang mudah berkeringat biasanya disukai nyamuk. Saat berkeringat, produksi karbondioksida dan asam lactik akan meningkat. Nah, nyamuk sangat suka dengan bau karbondioksida yang tinggi itu. Jadi, tak heran kalau orang yang mudah berkeringat disukai oleh nyamuk.
Orang Bergolongan Darah O
Beda golongan darah, beda pula bau tubuhnya. Dari semua golongan darah, nyamuk suka pada orang bergolongan darah O. Konon, orang dengan golongan darah O memiliki bau yang lebih pekat dan menyengat. Hal itulah yang membuat nyamuk menyukainya.
Orang yang Jarang Ganti Kaus Kaki
Kaus kaki yang terus menerus dipakai dan tidak diganti akan menimbulkan bau tak sedap. Tapi, bau itu sangat disukai nyamuk. Di mana pun kaus kaki itu diletakkan, di situ pasti ada nyamuk. Agar kamu tidak menjadi sasaran nyamuk, rajin-rajinlah mengganti dan mencuci kaus kaki.
Nah, Teman-teman, itulah 4 orang yang disukai nyamuk. Selalu jaga kebersihan badanmu, ya!
Sumber: Kompas.com, Ilustrasi: Ode