Adakah burung yang beratnya lebih ringan daripada koin 500 rupiah dan panjangnya tidak melebihi 5 cm? Jawabannya ada! Burung apakah itu? Yuk, kita simak!
Burung kolibri lebah, atau biasa dipanggil Bee Hummingbird, mempunyai berat sekitar 1.6-2 gram. Koin 500 rupiah saja beratnya 5 gram. Tidak heran, jika mereka sering dikira serangga. Telur mereka pun hanya sebesar biji kopi atau kacang polong dan menetas setelah tiga minggu.
Seperti spesies burung kolibri lainnya, kolibri lebah adalah penerbang yang kuat.
Salah satu hal yang unik dari hewan ini adalah mereka bisa mengepakkan sayap sebanyak 80 kali per detik! Saking cepatnya kepakan sayap kolibri lebah, terkadang gerakan tersebut tidak bisa terlihat oleh mata manusia.
Burung yang banyak ditemukan di Kuba ini sangat penting bagi ekosistem mereka. Bagaimana tidak, dalam satu hari, seekor burung dapat membantu penyerbukan 1.500 bunga.
Makanan mereka adalah nektar, tetapi kadang mereka suka memakan ‘camilan’ juga, yaitu serangga atau laba-laba. Sebagai hewan kecil, burung kolibri lebah mempunyai beberapa kekurangan. Salah satunya adalah metabolisme mereka yang lebih besar, sehingga mereka harus sering makan atau tidur panjang untuk menyimpan energi.
Burung kolibri madu dinyatakan hampir terancam punah. Maka dari itu, kita harus melindungi habitat asli mereka agar burung terkecil di dunia ini tidak punah.
Teks: Carla Sherlita, Sumber foto: wired.com