Apa Fungsi Tanduk Bagi Rusa?

By willa widiana, Minggu, 1 Oktober 2017 | 10:16 WIB
Apa Fungsi Tanduk Bagi Rusa? (willa widiana)

Rusa adalah salah satu hewan yang memiliki tanduk. O iya, hanya rusa jantan yang memiliki tanduk. Tanduk rusa ini unik, lo. Kira-kira... tanduk indah berfungsi untuk apa, ya? Yuk, cari tahu!

Bertarung

Saat musim berkembang biak mendekat, rusa jantan akan bertarung untuk memperebutkan wilayah kekuasaan. Para rusa bertarung dengan cara mengadu tanduk, mirip dengan domba. Rusa yang menang akan mendapat wilayah kekuasaan, sedangkan rusa yang kalah harus pergi.

Saat berhasil menguasai suatu wilayah, rusa jantan bisa bersama dengan rusa betina yang ia sukai. Jadi, memenangkan wilayah kekuasaan sangat penting bagi mereka. Hihihi lucu, ya!

4 Tahun

Rusa jantan memerlukan waktu 4 tahun untuk menumbuhkan tanduknya. O iya, Teman-teman, saat musim semi dan musim panas, tanduk rusa biasanya lunak dan berlapis kulit yang mirip dengan beludru.

Tanduk itu akan mengeras di musim gugur. Saat mengeras, kulit yang mirip beludru itu akan mengelupas dengan sendirinya. Cabang tanduk akan bertambah setiap tahunnya. Jadi, semakin tua seekor rusa, semakin banyak cabang yang ada di tanduknya.

Nah, Teman-teman, itulah fungsi tanduk rusa. Tak disangka, ya, tanduk indah itu digunakan untuk bertarung dengan rusa lain.

Teks: Carl Sherlita/Willa, Foto: Creative Commons