Grumpy Cat, Kucing dengan Jutaan Follower di Media Sosial

By Eka Kartika, Selasa, 25 Juli 2017 | 08:47 WIB
Tardar Sauce yang selalu terlihat marah. (Eka Kartika)

Tidak hanya orang terkenal saja yang punya banyak follower di media sosial, seperti Instagram dan facebook. Kucing bernama Tardar Sauce ini punya jutaan followers di media sosialnya, lo! Tadar Sauce dikenal juga sebagai Grumpy Cat alias Kucing Pemarah. Hmm.. kenapa begitu, ya? Yuk, cari tahu!

Tidak Menyangka akan Populer

Grumpy Cat lahir pada 4 April 2012 di Morristown, Arizona, Amerika Serikat. Pemilik Grumpy Cat, Tabatha Bundesen, tidak menyangka kucing betinanya ini bisa begitu populer di media sosial. Kepopuleran Grumpy Cat berawal dari artikel yang dibuat oleh saudara Tabatha Bundesen di situs berita Reddit pada tahun 2012 silam. Situs berita Reddit merupakan salah satu web berita yang memuat berbagai berita hiburan.

Sejak itu, Grumpy Cat mulai mendapat berbagai tawaran untuk membintangi berbagai iklan makanan kucing. Bahkan, ia juga tampil di halaman depan surat kabar The Wall Street Journal dan New York Magazine, salah satu majalah ternama di negaranya.

Hewan berwajah marah ini juga sempat dibuatkan buku, lo. Judul bukunya adalah Grumpy Cat: A Grumpy Book.

Mengapa Selalu Terlihat Marah?

Wajah Grumpy Cat yang selalu terlihat marah ini ternyata disebabkan oleh kelainan struktur wajah yang disebut underbite.

Bahkan, jika dibandingkan dengan kucing-kucing lainnya, tubuh Grumpy Cat sangat lah mungil, Teman-teman. Hal ini adalah akibat dari feline dwarfisme atau kekerdilan yang ia derita akibat mutasi genetik.

Kucing dengan kelainan tersebut, biasanya akan memperlihatkan gejala osteokondrodisplasia, yaitu kelainan genetik pada tulang dan tulang rawan. Karena itu, kaki kucing menjadi terlihat begitu pendek.

Punya Jutaan Follower

Grumpy Cat yang mendapat banyak penghargaan dan sering tampil di televisi ini, memiliki beberapa media sosial. Bahkan, Grumpy Cat juga punya website sendiri, lo! Selalu ada foto lucu serta kabar terbaru dari Grumpy Cat.

Saat ini, Grumpy Cat memiliki 2,3 juta follower di Instagramnya. Selain itu, Grumpy Cat juga memiliki 8,5 follower dan 8,7 like di akun Facebooknya.

Wow, banyak sekali yang menyayangi dan mencintai Grumpy Cat, ya, Teman-teman!