Cergam Bona: Menolong yang Kebanjiran

By Sylvana Toemon, Selasa, 3 April 2018 | 09:00 WIB
Cergam Bona: Menolong yang Kebanjiran (Sylvana Toemon)

“Lihat, rumah Bu Linda tergenang. Yuk, kita bantu!” seru Bona. “Ayoooo,” jawab Kaka sambil terbang menuju rumah Bu Linda.

“Eh, Kaka tunggu!” panggil Ola. “Huh Kaka! kebiasaan bergerak dulu tanpa berpikir,” ucap Bona.

“Kita harus bawa perlengkapan untuk membantu,” ujar Bona. “Yuk, kita ambil dulu,” ajak Ola.

“Semoga perlengkapan kita tidak ada yang ketinggalan, ya,” kata Bona. “Aku juga membawa perlengkapan P3K,” sahut Ola.

“Huhuhu… Tolooong! Sayapku basah. Haciiii,” terdengar suara memelas Kaka. “Hangatkan dulu tubuhmu dengan meminum ini,” kata Bu Linda menawarkan.

“Duh, Kaka. Malah merepotkan orang yang mau dibantu,” omel Ola. Siuuut… Dengan belalainya yang panjang, Bona membersihkan rumah yang kebanjiran itu.

Sumber: Arsip Bobo. Cerita: Ana, Ilustrasi: Mono