Awas! Tangan Kotor, Tempat Bakteri Berkumpul

By Marisa Febrilian, Rabu, 23 Agustus 2017 | 06:57 WIB
Bakteri adalah mikroba yang termasuk ke dalam keluarga Prokaryotes (Marisa Febrilian)

Ayo, cuci tangan dulu sehabis beraktivitas! Tangan yang kotor bisa menjadi sumber munculnya bakteri. Wah, seraaam! Bakteri apa saja, ya, yang mungkin muncul di dalam tangan yang kotor?

Apa itu Bakteri?

Bakteri adalah mikroba yang termasuk ke dalam keluarga Prokaryotes. Ukuran bakteri ini sangaaat kecil dan hanya bisa dilihat dengan bantuan mikroskop. Bakteri dapat berkembangbiak sendiri, caranya dengan membelah diri. Menurut hasil penelitian, bakteri sudah ada sejak 3,5 miliar tahun yang lalu.

Bakteri itu dapat hidup di berbagai cuaca, seperti cuaca panas atau dingin. Bakteri juga dapat ditemukan di dalam tubuh manusia, terutama di saluran pencernaan. Tenang! Kalau bakteri yang ini, adalah bakteri baik. Mereka sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Bakteri Jahat

Tidak semua bakteri itu baik. Bakteri yang suka mengganggu kesehatan tubuh, biasanya disebut bakteri jahat. Soalnya, bakteri itu akan menimbulkan masalah pada tubuhmu. Seperti demam, diare, infeksi, radang usus besar, dan masih banyak lagi. Bakteri-bakteri ini akan bertambah banyak, kalau kita tidak menjaga kebersihan. Mencuci tangan sehabis melakukan aktivitas, merupakan salah satu cara mengurangi bakteri jahat berkembangbiak semakin banyak.

Kenapa harus tangan? Karena, tangan merupakan anggota tubuh yang paling sering digunakan untuk beraktivitas. Seperti memegang uang, menutup mulut ketika bersin, memegang pintu toilet, dan banyak lagi. Nah, kalau kita tidak mencuci tangan, bakteri-bakteri itu pasti masih menempel. Mencuci tangan dengan air saja, tidak cukup. Cuci tanganmu dengan sabun, kemudian bilas dengan air bersih, dan keringkan.

Macam-Macam Bakteri

  1. Bakteri Shigella. Bakteri ini berbentuk seperti batang. Bakteri ini dapat menginfeksi usus. Bakteri Shigella masuk ke dalam tubuh melalui mulut. Atau bisa juga disebabkan dari makanan dan air yang sudah tercemar. Penyakit disentri adalah penyakit yang disebabkan oleh bakteri Shigella.
  2. Bakteri Staphylococcus. Bentuk bakteri ini seperti buah anggur, bulat kecil dan bergerombol. Warnanya putih susu sampai kuning keoranye-oranye-an. Biasanya, bakteri ini tinggal di atas kulit manusia. Kalau bakteri ini masuk ke dalam tubuh, bakteri ini akan menginfeksi kulit. Seperti munculnya jerawat dan bisul.
  3. Bakteri Salmonella. Bakteri ini akan menginfeksi saluran pencernaan. Kemunculan bakteri salmonella bisa disebabkan karena tidak suka cuci tangan. Telur bakteri salmonella akan berpindah melalu makanan atau tangan yang kotor. Kemudian masuk ke dalam saluran pencernaan. Bakteri ini dapat hidup di dalam usus dan saluran pencernaan lainnya. Tanda-tanda terinfeksi bakteri ini, seperti diare, sakit perut, keringat dingin, mual dan muntah.
  4. Bakteri E. Colli. Bakteri ini berbentuk seperti batang pendek. Bakteri ini berasal dari tempat umum, seperti toilet. Bakteri E.Colli mengalami diare yang sangat parah. Karena itu, setelah menggunakan toilet umum, kamu harus mencuci tangan dengan sabun. Supaya bakteri E.Colli tidak masuk ke dalam tubuh.
  5. Bakteri Streptococcus. Bakteri ini bentuknya seperti rantai. Streptococcus berasal dari kata ‘strepto’ artinya rantai dan ‘coccus’ artinya adalah bulat. Bakteri Streptococcus dapat menyebabkan infeksi pada tenggorokan, tonsilitis (amandel), dan demam.  

Tenaaaang! Bakteri-bakteri jahat ini masih bisa dicegah, kok. Caranya, rajin mencuci tangan dan menjaga melakukan pola hidup bersih. Seperti mandi 2 kali sehari, ganti handuk setiap seminggu sekali, dan tidak jajan sembarangan.

Sumber Ilustrasi : Ode*