“Wah! Senangnya kita bisa menyaksikan langsung pertandingan ini. Ayo, kita duduk di sana,” kata Bona.
“Kita beli minuman dulu, yuk,” ajak Kaka. “Ah, nanti saja,” jawab Bona. “Ayo. Aku mau beli minuman segar,” tanggap Ola bersemangat.
“Kita belikan juga buat Bona,” ujar Kaka. Ternyata cukup banyak orang yang membeli minuman. Tak terasa pertandingan sudah mau dimulai.
“Kita tadi duduk di mana, ya?” tanya Kaka panik.“Bonaaa…. Bonaaa,” panggil Ola.
“Lihat! Itu Bona. Ayo kita ke sana!” seru Kaka. “Iya benar. Itu belalai Bona,” sahut Ola gembira.
“Bona, terima kasih sudah memberi petunjuk untuk kami,” ujar Ola. “Syukurlah. Sebenarnya aku memberi semangat untuk yang bermain, kok,” kata Bona.
Sumber: Arsip Bobo. Cerita: Ana, Ilustrasi: Mono