Sensor Wajah, Inilah Fitur Baru Facebook

By Cirana Merisa, Rabu, 4 Oktober 2017 | 06:49 WIB
Facebook akan mendeteksi wajah kalau teman-teman lupa password akunnya. (Cirana Merisa)

Apakah teman-teman tahu cara membuka kunci di smartphone bisa melalui wajah? Fitur ini disebut sensor wajah atau face unlock. Nah, ternyata Facebook juga sedang mengembangkan cara ini, lo.

Bukan untuk Log In

Fitur sensor wajah ini dibuat bukan untuk masuk ke akun Facebook, melainkan hanya untuk verifikasi akun. Biasanya jika teman-teman lupa password akunnya, Facebook akan mengirim email atau sms notifikasi.

Nah, fitur pengenal wajah ini bisa menggantikan email notifikasi. Jadi, Facebook akan mendeteksi wajah kalau teman-teman lupa password akunnya. Tapi tentu saja, wajah teman-teman harus didaftarkan dulu seperti pada smartphone.

Sudah Dicoba ke Beberapa Orang

Facebook sudah melakukan uji coba fitur ini ke beberapa orang yang merupaka pengguna Facebook. Sebagian besar dari orang-orang itu mengatakan bahwa fitur ini sangat membantu untuk melindungi akun mereka dari para hacker. O iya, mereka juga mengatakan bahwa fitur ini membuat proses verifikasi menjadi lebih cepat dan mudah.

Fitur Pengenal Wajah untuk Tag Foto

Sebenarnya, Facebook sudah mengeluarkan fitur pengenal wajah, tapi hanya untuk menandai atau tag foto. Jadi kalau teman-teman meng-upload foto, Facebook punya kemampuan untuk mengenali siapa saja orang-orang yang ada di foto itu dengan mendeteksi wajahnya. Nah, kali ini Facebook akan mengembangkan fitur ini sehingga tidak hanya untuk tag foto saja.

Itulah fitur baru yang akan dikeluarkan oleh Facebook. Sayangnya, belum ada yang tahu kapan fitur ini akan bisa digunakan oleh semua pengguna.