Kera dan Monyet adalah hewan mamalia yang masuk ke dalam ordo Primata. Banyak yang bertanya-tanya, sebenarnya kera dan monyet itu sama atau tidak? Kalau memang tidak, perbedaannya apa saja, ya?
Meski masuk dalam ordo yang sama, keduanya adalah jenis hewan yang berbeda. Kita dapat melihat perbedaan itu saat melihat fisik kera dan monyet. Di bawah ini ada beberapa perbedaan kera dan monyet. Yuk, kita lihat apa saja perbedaannya!
1. Ekor
Dilihat dari segi fisiknya, kera memiliki ekor amat pendek bahkan ada juga yang tidak memiliki ekor. Sementara, monyet memiliki ekor panjang.
2. Lengan
Lengan kera memiliki ukuran yang lebih panjang dari kakinya dan biasa digunakan untuk bergelantungan di cabang atau ranting pohon. Sedangkan monyet memiliki ukuran lengan yang sama atau bahkan lebih pendek dari ukuran kakinya. Lengan monyet juga jarang digunakan untuk bergelantungan seperti yang dilakukan kera.
3. Cara Berjalan
Kera berjalan menggunakan kedua kakinya, sedangkan monyet biasanya berjalan menggunakan kedua lengan dan kedua kakinya.
4. Tempat Tinggal
Kera biasanya banyak menghabiskan waktu di atas pohon dan suka bergelantungan (arboreal), sedangkan monyet hidup di pohon dan di darat/tanah (semi terestrial). Ada juga jenis monyet yang hidup hanya di darat/tanah saja (terestrial).
5. Volume Otak
Ukuran otak kera lebih besar dibandingkan yang dimiliki oleh monyet. Tingkah laku keduanya pun berbeda. Ini disebabkan karena adanya perbedaan volume otak kera dan monyet.
Kera lebih mahir menggunakan dan memanfaatkan alat-alat di sekitarnya untuk berburu makanan dibandingkan dengan monyet. Ini karena kera memiliki volume otak yang lebih besar dibandingkan monyet.
Sumber: wwf.or.id