Menengok Istana Panda

By Marisa Febrilian, Selasa, 7 November 2017 | 10:36 WIB
Istana Panda ini menjadi tempat tinggal panda selama di Indonesia (Marisa Febrilian)

Meskipun berbadan gemuk, tapi wajah imut dan tingkah lucunya selalu berhasil membuat orang gemas melihat aksinya. Ya, itulah panda! Hewan asli Tiongkok yang datang ke Indonesia beberapa waktu lalu, tak terasa sudah tinggal satu bulan di rumah baru, lo.

Istana Panda

Dibangun di atas lahan 120 hektar, Istana Panda yang terletak di Taman Safari Indonesia menjadi rumah baru untuk sepasang panda Tiongkok. Bangunan Istana Panda ini bergaya oriental dengan pegunungan tinggi menjulang yang mengelilinginya. Tak heran, kalau udara di sekitar istana sangat sejuk dan segar.              

Bangunan Istana Panda ini memiliki tiga lantai. Pada lantai pertama, terdapat toko suvenir yang menjual pernak-pernik bernuansa panda. Lantai kedua ada tempat makan yang menjual aneka makanan. Ada masakan Nusantara hingga masakan oriental. Sambil bersantap, kita dapat menikmati pemandangan di sekitar istana.

O iya, kalau beruntung, kita juga bisa melihat tingkah lucu panda dari balik jendela besar yang terdapat pada tempat makan itu. Wah, seru!

Nah, di lantai tiga ini, kita akan ajak masuk ke dalam ruangan teater. Di ruangan ini, kita melihat kandang panda di dalam dan di luar ruangan.

Kandang panda di dalam ruangan dilapisi dengan kaca kedap suara dan udara pendingin. Kenapa dilapisi kaca kedap udara, ya? Supaya panda tidak terganggu dengan suara bising dari luar kandang. Sebab, panda sangat sensitif dengan pendengarannya.

Sementara di kandang luar ruangan, panda bisa bergerak bebas ke sana kemari, berguling-guling, makan bambu, sampai tertidur pulas. Aih lucunya!

Teman di Istana

Sst! Rupanya, tak hanya sepasang panda saja yang tinggal di istana itu. Ada Panda Merah (Lesser Panda) dan Takim, spesies kambing gunung yang juga tinggal di dalam Istana Panda. Asyik! Selain bisa melihat tingkah lucu panda dari dekat, kita juga bisa bertemu dengan teman panda di dalam istana.

Nah, siapa yang mau berkunjung ke Istana Panda? Harap bersabar, ya! Karena, Istana Panda ini baru akan diresmikan pada akhir November 2017 nanti.