5 Pahlawan Nasional yang Berasal dari Sumatera Utara

By Yomi Hanna, Jumat, 10 November 2017 | 03:41 WIB
Adam Malik, salah satu pahlawan nasional yang berasal dari Sumatra Utara (Wikimedia Commons/Dutch National Archives)

1. Sisingamangaraja XII

Sejak 9 November 1961, Sisingamangaraja XII diangkat oleh pemerintah Indonesia menjadi Pahlawan Nasional.

Ia merupakan salah satu pejuang yang berperang melawan Belanda di masa dulu.

Sisingamangaraja XII dulunya adalah seorang pemimpin yang populer di antara masyarakat Batak.

Ia mulai memimpin pada tahun 1876 menggantikan ayahnya Raja Sisingamangaraja XI yang bernama Ompu Sohahuaon.

Sisingamangaraja XII dinobatkan sebagai raja ke-12 bersamaan dengan masuknya Belanda ke Sumatra Utara.

Baca Juga: Dulunya Makanan Bangsawan, Ini Sejarah Kue Kering yang Kini Jadi Makanan Khas Lebaran di Indonesia

Belanda pun kemudian berusaha memberlakukan sistem monopoli atas perdangan di Bakkara.

Keadaan ini akhirnya memancing perang yang dipimpin oleh Sisimangaraja XII dan berlangsung selama puluhan tahun lamanya.

Bakkara pun berhasil dikuasai Belanda. Namun, semangat Sisingamangaraja XII tidak surut, ia tetap memimpin perang gerilya melawan Belanda.

Sampai akhirnya Sisingamangaraja XII gugur di medan perang ditembak Belanda di Dairi.