Wow, Ada Magma Panas di Bawah Lapisan Es Antartika!

By Cirana Merisa, Selasa, 14 November 2017 | 06:45 WIB
Puluhan tahun lalu, peneliti menemukan sumber panas di Marie Byrd Land. (Cirana Merisa)

Antartika merupakan benua yang berada di Kutub Selatan yang sebagian besar wilayahnya ditutupi oleh es tebal. Tapi ternyata ada sumber panas di bawah Antartika, lo.

Penemuan Sumber Panas

Puluhan tahun yang lalu, peneliti menemukan sumber panas yang misterius di Marie Byrd Land, suatu daerah di Antartika Barat. Saat itu, para ilmuwan belum bisa mengungkapkan alasan terbentuknya sumber panas yang bisa menyebabkan permukaan es menjadi retak ini.

Baca juga: Benua Antartika, Tempat Es Abadi Berada

Mantle Plume

Setelah dipelajari selama puluhan tahun, akhirnya para peneliti berhasil menemukan penjelasan tentang sumber panas misterius ini. Penelitian mengungkapkan bahwa jauh di bawah permukaan es, ada yang disebut sebagai mantle plume atau kolom magma panas yang bisa naik ke permukaan melalui celah retakan. Mantle plume ini diperkirakan terbentuk sekitar 50 juta hingga 110 juta tahun yang lalu. Wah!

Baca juga: Ada Gua Hangat di Dinginnya Antartika!

Jauh dari Lempeng Tektonik

Mantle plume biasanya berada dekat dengan lempeng tektonik. Tabrakan lempeng tektonik bisa mengakibatkan keluarnya magma yang ada di mantle plume ke permukaan bumi. Namun uniknya, Marie Byrd Land berada jauh dari lempeng tektonik. Itulah kenapa sampai sekarang ilmuwan masih meneliti mantle plume ini.

Baca juga: Antartika, Benua Tak Bertuan

Penyebab Es Mencair

Teman-teman mungkin sudah mendengar berita bahwa es di kutub itu mencair. Sebenarnya adanya mantle plume ini bisa menjadi salah satu faktor penyebab mencairnya es di Antartika.

Namun perlu diingat juga bahwa selain mantle plume, pemanasan global akibat ulah manusia juga menjadi faktor utama pencairan es. Maka itu, kita harus menjaga lingkungan sekitar agar pemanasan global tidak semakin membahayakan Bumi.