Pilihan Makanan yang Disarankan saat Demam dan Flu

By Putri Puspita, Senin, 27 November 2017 | 10:03 WIB
Sup ayam hangat (Putri Puspita)

Saat sakit, seperti demam dan flu, memang rasanya tidak nafsu makan. Namun, kita harus tetap makan agar lebih cepat sehat. Tentu saja, harus memilih makanan yang tepat. Apa saja itu?

Sup ayam

Sup ayam yang hangat juga bisa menjadi pilihan saat kamu tidak enak badan. Tentu saja akan lebih baik jika di dalamnya juga terdapat beragam sayuran. Gizi dan hangatnya sup ayam ini dapat membantumu untuk mengembalikan nafsu makan.  

Selain itu, daging ayam juga mengandung asam amino yang disebut cysteine yang membantu mengatasi gangguan saluran pernapasan dan radang tenggorokan.

Bubur Ayam

Bubut memang identik jadi makanan saat sakit sejak zaman dahulu. Bubur ayam yang hangat bisa membuatu merasa lebih baik ketika sakit. Bubur ayam mengandung protein yang dibutuhkan oleh tubuh.

Tekstur bubur ayam yang lunak juga memudahkan tubuh untuk mencerna makanan sehingga kerja sistem pencernaan menjadi lebih ringan.

Teh dan Jahe

Saat demam dan flu, kita uga disarankan untuk mengkonsumsi minuman yang hangat, seperti teh hangat dan jahe. Sebagai pencegahan, sebenarnya minum satu gelas teh hangat di sore hari dapat mengurangi risiko flu hingga 70%. Penelitian di Jepang juga menunjukkan bahwa konsumsi teh bisa membuat sistem kekebalan tubuh menjadi lebih baik. Hal ini terjadi karena dalam teh juga terkandung vitamin C sebagai antioksidan, vitamin A, dan vitamin B kompleks.

Selain teh, minuman jahe juga bisa membantu menghangatkan tubuh, bahkan sudah dipakai sejak zaman dahulu. Jahe mengandung antihistamin alami yang dapat mengatasi flu dan sakit kepala.

Buah-buahan

Pada saat sakit, tubuh kita membutuhkan asupan nutrisi. Buah-buahan bisa menjadi sumber vitamin dan mineral yang baik untuk pemulihan.

Saat demam atau flu disarankan untuk mengonsumsi buah yang banyak mengandung vitamin C, seperti mangga, jeruk, dan semangka. Buah-buahan ini juga memiliki kandungan air yang tinggi, sehingga baik untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh.

Selain buah-buahan tersebut, pisang juga baik dikonsumsi. Ketika demam dan flu, pasti energi rasanya berkurang. Makan pisang bisa menjadi pilihan karena mengandung energi dan potassium yang bisa menstabilkan pencernaan, terutama setelah muntah atau diare.

 

Teks dan Foto: Putri Puspita | Bobo.ID