Arkeologi, Ilmu Tentang Masa Lampau

By Sylvana Toemon, Rabu, 22 November 2017 | 00:10 WIB
Arkeologi, ilmu tentang masa lampau (Sylvana Toemon)

Apa yang kamu pikirkan saat mendengar tentang arkeologi?

Peninggalan Manusia di Masa Lampau

Arkeologi adalah ilmu yang mempelajari bentuk fisik peninggalan manusia di masa lampau. Ilmu ini membantu kita menceritakan tentang asal-usul manusia dan cara hidupnya. Arkeologi sebagai ilmu modern mulai berkembang di Inggris pada akhir abad ke-17. Saat itu, orang-orang Inggris, terutama para bangsawannya, memiliki minat untuk menyingkap misteri Stonehenge.

Baca juga: Stonehenge, Situs Batu Besar yang Melingkar

Detektif Waktu

Seorang arkeolog adalah detektif waktu. Tugasnya adalah mengenali kehidupan manusia dari peninggalan yang ditemukan seperti artefak. Artefak adalah benda yang dapat dibawa dan dibentuk oleh manusia. Contoh artefak antara lain alat-alat dari batu, perhiasan, dan tembikar, logam. Setiap artefak dapat memberikan banyak informasi seperti cara pembuatannya. Artefak juga dapat menunjukkan cara hidup pada saat benda itu digunakan.

Baca juga: Apa Bedanya Fosil dan Artefak?

Penggalian yang Hati-Hati

Penggalian terhadap sebuah situs arkeologi harus hati-hati supaya tidak merusak. Sebuah situs dibagi menjadi kotak-kotak yang disebut grid. Grid ini memudahkan para arkeolog untuk membuat catatan penelitiannya.Arkeologi juga menyingkap misteri di bawah laut. Untuk meneliti kota-kota yang tenggelam dan kapal karam. Dapat pula dipantau dari udara. Daerah yang tidak mudah dijangkau seperti hutan, menggunakan citra dari satelit.

Di Indonesia banyak situs arkeologi yang perlu ditangani. Apakah kamu tertarik untuk belajar ilmu arkeologi?