Stonehenge menjadi salah satu tempat tujuan wisata yang sering dikunjungi di Inggris. Tempat apakah sebenarnya Stonehenge ini?
Batu-Batu Besar
Stonehenge adalah kumpulan batu-batu besar ini sudah lama berdiri di daerah Wiltshire, Inggris. Di sekelilingnya ada tanah datar yang ditumbuhi rerumputan. Batu-batu itu tersusun membentuk lingkaran. Ada yang seperti tiang, ada yang seperti palang, ada juga yang menggeletak. Batu-batu itu ukurannya beraneka macam. Beratnya berton-ton. Sekilas terlihat seperti reruntuhan bangunan atau tempat pemujaan.
Menimbulkan Arkeologi
Stonehenge membangkitkan keingintahuan banyak orang. Pembangunan dan juga kegunaan Stonehenge tidak ada dalam catatan sejarah. Untuk apa sebenarnya bangunan batu itu? Bagaimana cara membawa batu-batu berat berukuran besar itu? Bagaimana cara mengangkat batu ke atas batu lainnya? Banyak sekali pertanyaan yang tidak bisa terjawab tentang Stonehenge. Keingintahuan itu kemudian menimbulkan sebuah ilmu baru, yaitu arkeologi.
Banyak Teori Tentang Stonehenge
Ada beberapa pendapat tentang kegunaan Stonehenge. Mereka membuat teori tentang kumpulan batu melingkar ini. Ada yang menganggap tempat ini adalah tempat pemujaan kuno, monumen pemersatu, kalender astronomi, tempat pemakaman, atau tempat mendaratnya UFO. Saat ini masihbanyak teka-teki Stonehenge yang belum terungkap. Para arkeolog masih bekerja keras untuk menyingkap misterinya.
Saat ini Stonehenge menjadi situs warisan budaya UNESCO. Ada jutaan orang yang berkunjung ke tempat ini. Apakah kamu juga ingin berkunjung ke Stonehenge?