Croatia Sea Organ, Organ yang Dimainkan oleh Angin Laut

By Aan Madrus, Sabtu, 2 Desember 2017 | 08:05 WIB
Croatia Sea Organ di pantai laut Adriatik yang indah. (Aan Madrus)

Kalau kita berjalan-jalan di pantai laut Adriatik di kota Zadar, Kroasia, kita akan mendengar nada-nada tak beraturan. Dari mana asal nada itu? Jadi penasaran!

Organ Laut

Di pantai laut Adriatik kota Zadar, Kroasia, ada dermaga dari beton berbentuk tangga. Tangga itu menurun mengarah ke laut. Jumlah tangganya ada 7 dengan posisi saling berdempetan. Lebar keseluruhan tangga 70 meter. Ketinggian antara satu tangga dengan tangga yang lainnya berbeda. Kalau dilihat dari pantai, makin kanan makin menurun.

Ternyata di bawah tangga itu tersembunyi sebuah rahasia, yaitu sebuah teknologi yang canggih yang berhubungan dengan musik. Di bawah semua anak tangga itu ada pipa dengan sebuah lubang di atasnya menembus sampai keluar. Bila angin berhembus masuk ke dalam lorong pipa dan terdorong sampai keluar dari lubang, maka akan mengeluarkan bunyi. Persis seperti seruling.

Setiap tangga berisi 5 batang pipa. Jadi jumlah seluruhnya ada 35 batang. Panjang pipa dan diameternya berbeda-beda. Maka suara yang dihasilkan tiap pipa pun berbeda-beda. Prinsipnya persis seperti alat musik organ.

Perlu diketahui alat musik organ adalah alat musik tiup yang prinsip kerjanya sama dengan seruling. Suara organ dihasilkan dengan meniupkan udara bertekanan ke pipa-pipa, yang jumlahnya bisa ratusan bahkan ribuan. Dengan perbedaan panjang dan diameter pipa, maka nada yang dihasilkan berbeda.

Nah, karena prinsipnya seperti organ dan dibunyiak oleh angin laut, maka alat musik itu disebut organ laut. Lebih tepat lagi disebut Croatia Sea Organ. Sedangkan orang Kroatia menyebutnya Morske Orgulje.

Musik yang diperdengarkan organ laut, tidak bisa diprediksi dan tidak mungkin terulang dua kali, karena nada yang keluar tergantung pada besarnya gelombang air laut yang mendorong angin ke dalam lorong pipa. Sementara besarnya gelombang air laut selalu berubah-ubah.

Satu-satunya di Dunia

Croatia Sea organ adalah satu-satunya organ laut yang ada di dunia. Alat musik yang unik ini diciptakan oleh seorang Arsitek Kroasia bernama Nikola Baši?. Untuk membangun idenya, Nikola Baši?? dibantu oleh beberapa ahli. Antara lain konsultan hidrolik laut, bengkel seni pembuat pipa, dan seniman musik.

Crotatia Sea Organ yang telah memenangkan beberapa penghargaan arsitektural kelas dunia, kini menjadi salah satu tujuan wisata di Kroasia. Banyak turis lokal maupun mancanegara mengunjungi Croatia Sea Organ untuk mendengarkan musik sambil menikmati matahari terbenam.

Foto: Creative Commons