Bobo.id - Sebagian teman-teman mungkin pernah tahu tentang Rudolph, si rusa kutub berhidung merah yang menarik kereta Santa Claus.
Kisah fiktif Rudolph cukup terkenal di dunia, tapi femomena hidung merahnya ternyata menarik perhatian perhatian bagi dunia medis. Mengapa hidung Rudolph dibuat berwarna merah terang?
Hidung Rusa yang Dipenuhi Sel Darah Merah
Para peneliti akhirnya berhasil mengetahui apa yang menyebabkan hidung Rudolph berwarna merah.
Sekelompok ilmuwan Norwegia dan Belanda melakukan studi yang mengungkapkan bahwa hidung Rudolph berwarna merah karena area sekitar hidungnya dipenuhi sel darah merah yang berguna melindunginya dari udara yang sangat dingin.
Sel darah merah itu juga dapat membantu rusa menyesuaikan temperatur otak selama ia bergerak menarik kereta salju.
Baca juga : Rusa Kutub Berubah Warna
Dilakukan Penelitian pada Dua Rusa Kutub
Berdasarkan teori tersebut, para ilmuwan pun melakukan pengujian peredaran dalam suatu pembuluh darah kecil (mikro) yang berada di nasal atau hidung dua rusa kutub dewasa.
Sel pembuluh darah kecil pada hidung rusa tersebut merupakan bagian penting untuk menghindari kebekuan, yang fungsinya menyalurkan oksigen, mengendalikan reaksi tubuh terhadap mikroorganisme, serta mengatur suhu tubuh.
Baca juga : Apa Fungsi Tanduk Bagi Rusa?
Bentuk Adaptasi
Jadi, hidung memerah itu merupakan reaksi adaptasi dari rusa kutub (Rangifer tarandus). Adapatasi yang terjadi baik secara anatomis maupun psikologis, sebagai bentuk penyesuaian penting saat berada di daerah yang sangat tinggi.
Nah, sekarang sudah tahu, kan, teman-teman kenapa hidung rusa Rudolph dibuat berwarna merah?