Bobo.id - Selain menjadi rumah bagi aneka tumbuhan dan hewan, hutan hujan juga memiliki banyak manfaat lainnya. Apa sajakah manfaatnya?
1. Hutan hujan menghasilkan oksigen yang dihirup oleh banyak makhluk hidup, termasuk kita, manusia.
2. Hutan hujan membuat iklim dunia stabil dengan menyerap karbon dioksida. Pembuangan karbon dioksida ke atmosfer akan membuat pemanasan global.
3. Akar dari pohon-pohon hutan hujan menahan tanah sehingga tidak terbawa arus air. Apabila hutan ditebangi, tanah akan hanyut terbawa ke sungai. Sungai akan menjadi dangkal dan keruh. Ikan-ikan akan menderita dan mati. Manusia yang menggunakan transportasi sungai menjadi susah melalui sungai yang dangkal.
4. Hutan hujan juga membantu peredaran air dengan melepaskan air pada saat proses fotosintesis. Apabila hutan hujan ditebangi, uap air yang masuk ke atmosfer akan berkurang. Hujan yang diturunkan pun akan berkurang. Bahkan, bisa menyebabkan kekeringan. Hutan yang lebat, bisa saja menjadi gurun yang kering kalau sudah tidak ada lagi pohonnya.
5. Hutan juga menjadi tempat yang menarik untuk dikunjungi. Baik untuk bersantai atau untuk belajar sambil bertualang seru.
Apakah kamu pernah mengunjungi hutan? Bagaimana kesanmu saat mengunjungi hutan?