Bobo.id - Pernahkah teman-teman merasakan hal yang tidak enak setelah mengonsumsi sesuatu atau melakukan sesuatu?
Bisa jadi penyebabnya adalah perut yang kosong.
Ternyata, ada kebiasaan yang dapat membuat kita sakit jika dilakukan saat perut kita kosong atau kita belum makan makanan berat, lo.
Apa saja, ya, hal yang tidak boleh dilakukan saat perut kita kosong?
1. Minum Teh
Jika kita minum teh sebelum sarapan, ternyata dapat meningkatkan kadar asam dalam perut kita.
Naiknya kadar asam dalam perut kita dapat meningkatkan risiko perut melilit, perut terasa panas, mual, dan sembelit.
Maka dari itu, sebaiknya teman-teman menghindari minum teh dalam keadaan perut kosong.
BACA JUGA: Mengapa Harus Sarapan di Pagi Hari?
2. Olahraga
Pernahkah teman-teman berpikir tidak makan sebelum berolahraga dapat mengurangi rasa sakit pada perut dan membuat kita jadi lebih berkeringat?
Ternyata hal ini tidaklah benar, bahkan olahraga dalam keadaan perut kosong dapat berbahaya bagi kita.